Skip to content
Home » Tahun 2023 dan Potensi Pilihan Bisnis Menarik Yang Prospektif dan Menguntungkan

Tahun 2023 dan Potensi Pilihan Bisnis Menarik Yang Prospektif dan Menguntungkan

  • by

Banyak yang mengatakan prediksi di tahun 2023 akan terjadi resesi global. Sekalipun belum tentu terjadi, tetapi memang pada akhirnya kita perlu melakukan antisipasi agar kondisi yang ada di tahun 2023 benar-benar sudah kita persiapkan sebelum masuk waktunya. Jangan sampai ketika waktunya tiba justru kita belum siap untuk menghadapinya. Banyak cara  yang bisa kita lakukan untuk mengantisipasi kondisi yang mungkin terjadi di tahun 2023. Selain memaksimalkan potensi bisnis yang saat  ini sedang kita jalankan, tidak salah memang jika pada akhirnya kita juga berusaha untuk mempersiapkan aktivitas bisnis lain yang mungkin bisa di kembangkan  di tahun 2023 dalam rangka mengantisipasi kondisi yang katanya akan terjadi resesi global.

Memang kita semua tidak tahu seperti apa terjadinya kondisi di tahun 2023, tetapi sebaik baiknya persiapan adalah memang mengantisipasi jauh sebelum kondisi akan terjadi. Sehingga tidak berlebihan memang jika mulai saat ini kita mencoba melihat prediksi bisnis apa yang kemungkinan justru akan semakin berkembang di tahun 2023. Dengan kita tahu kondisi seperti itu maka kita akan tahu strategi apa yang akan di jalankan  untuk masuk ke tahun  2023 yang tinggal menghitung hari saja.

10 Ide Bisnis Yang Akan  Cemerlang di  Tahun 2023 Dengan Prediksinya  

Sejatinya memang ada  banyak peluang bisnis atau ide yang  bisa di jalankan untuk persiapan kita menghadapi tahun 2023. Dimana dari sekian banyak ide bisnis jika kita coba ambil saja 10 ide bisnis yang di prediksi bisa menjadi salah satu solusi dalam mengantisipasi kondisi yang katanya terjadi resesi global. Nah untuk kalian  yang  ingin tahu 10 ide bisnis  itu apa saja dan bagaimana potensinya inilah daftar 10 ide bisnis tersebut.

1. Bisnis Laundry Kiloan

Konsep  bisnisnya simple dan bisa di lakukan dimanapun saja, tetapi ada baiknya jika memang anda berada di kota besar atau kota, ada  baiknya  target yang anda tuju seperti komplek perumahan, sekolah atau daerah yang ramai. Dengan pilihan target dan lokasi yang sesuai sudah pasti market anda tidak akan habis, karena ini adalah bisnis yang berhubungan dengan aktivitas harian.

2. Bisnis Katering Anak Sekolah

bisnis yang berhubungan dengan aktivitas harian tidak akan kehabisan market, seperti bisnis catering karena setiap hari anak sekolah butuh makan dan persiapan makanan lainnya agar bisa lebih sehat. Tidak ada salahnya memang jika anda mengambil ide bisnis ini untuk bisa di jalankan di tahun 2023.

3. Bisnis Makanan Katering Diet ( Gaya Hidup Sehat)

Saat ini memang orang butuh yang namanya tampil cantik dan menarik, sehingga suka dengan  hal-hal yang sifatnya gaya  hidup sehat. Nah kesempatan bagi anda untuk bisa menawarkan paket catering diet atau catering sehat. Dengan sedikit promosi dan edukasi yang baik, sudah pasti ide bisnis ini akan mudah di lakukan karena memiliki target market yang jelas dan pasti.

4. Bisnis Jasa Digital Marketing

Bisnis yang mengarah pada penggunaan teknologi saat ini menjadi salah satu bisnis yang banyak di kembangkan. Sehingga kebutuhan akan penggunaan digital marketing menjadi satu hal yang tidak bisa di hindari, itulah kenapa jika anda memilih ide bisnis ini maka sudah jelas kemana target market anda.

5. Bisnis Jasa UI/UX Writer

Bisnis yang berhubungan dengan teknologi dan programmer saat ini memang sedang booming. Dimana dengan semakin banyaknya bertumbuhan starup maka kebutuhan akan jasa UI/UX semakin banyak di butuhkan oleh pelaku bisnis yang menggunakan sistem starup sebagai model bisnisnya.

6. Bisnis Online Dropship

Dengan berkembangnya bisnis online dan jalur pengiriman logistic, maka bisnis seperti dropship menjadi salah satu konsep dan model bisnis yang patut untuk anda pertimbangkan  terlebih konsep bisnis ini bisa dilakukan dan di jalankan dimana saja. Sehingga akan jadi satu hal yang menguntungkan dengan membuka bisnis seperti ini.

7. Bisnis Kuliner Rumahan

Setiap orang butuh yang namanya makan, sehingga akan menjadi satu hal yang bagus dan menguntungkan ketika kita bisa mengembangkan bisnis yang basicnya adalah kuliner atau masakan. Misalnya bisnis beraneka ragam jenis sambal, maka ini akan bisa jadi ide bisnis yang menarik juga untuk bisa di jalankan

8. Bisnis Souvenir

Orang terbiasa dengan sesuatu yang mudah dan tidak merepotkan, sehingga ketika ada bisnis yang bisa membantu orang untuk menyiapkan segala hal yang berhubungan dengan pemilihan souvenir dan kemasannya maka ini akan bisa jadi salah satu solusi menarik untuk bisa di kembangkan.

9. Bisnis Jasa Event Organiser

BIsnis ini memang menarik dari masa ke masa, hanya memang untuk menjalankan bisnis ini kita harus membutuhkan orang yang punya kreatifitas dan inovasi yang bagus. Karena model bisnis ini yang di jual adalah konsep dan kreatifitas bukan sekadar harga atau service yang akan di berikan kepada klien.

10. Bisnis Jasa Penulisan

Ini juga bisnis yang tidak akan habis waktunya, karena setiap  hari orang butuh tulisan untuk berbagai kebutuhan yang perlu harus di lakukan. Sehingga dengan memiliki kemampuan dalam  hal tulis menulis menjadi point untuk bisa mengembangkan satu ide bisnis yang berupa jasa penerimaan penulisan. Setelah kita pahami beberapa ide bisnis,  tinggal bagaimana kita yang  bisa menentukan konsep dan ide bisnis mana yang akan di jalankan. Karena apapun ide bisnisnya ketika kita menjalankannya tidak dengan sungguh-sungguh maka hasilnya tidak akan maksimal. Tetapi jika kita bisa mengembangkan bisnis dengan sungguh-sungguh maka bisnis yang awalnya hanya kita anggap sebagai sampingan saja bisa jadi ini akan menjadi satu bisnis yang besar sesuai dengan apa yang akan di jalankan. Itulah salah satu strategi dalam menjalankan ide bisnis yang bisa menjadi solusi kita dalam menghadapi kondisi  jika di tahun 2023 benar akan terjadi resesi global.

Tags: