Skip to content
Home » 5 Tips untuk Memperbaiki Hubungan Anda dengan Atasan Agar Terhindar dari PHK

5 Tips untuk Memperbaiki Hubungan Anda dengan Atasan Agar Terhindar dari PHK

  • by

Sebagian besar orang masih menyepelekan hubungan antara karyawan dengan atasan. Hal ini terjadi karena banyaknya drama atau gosip miring mengenai kedekatan karyawan dengan atasan. Namun, perlu untuk anda ketahui bahwa hubungan baik antara karyawan dan atasan dapat menjadi satu aspek untuk menghindari sebuah ancaman PHK.

Bukan hanya satu atau dua karyawan saja namun, sudah banyak karyawan telah memperbaiki hubungan dengan atasan agar tetap mempertahankan potensi bekerja dalam perusahaan. Akan tetap, masih banyak juga orang yang bingung untuk membangun relasi baik ini.

Karena takut dibilang cari muka hingga bermuka dua. Untuk itu simak informasi di bawah ini guna mengetahui tips memperbaiki hubungan anda dengan atasan.

Seberapa Penting Memiliki Hubungan Baik dengan Atasan?

Pertanyaan nih kerap kali muncul karena banyak rumor ataupun gosip miring mengenai kedekatan karyawan dengan atasan. Namun, perlu Anda ketahui bahwa memiliki hubungan baik dengan semua rekan kerja adalah hal paling penting. Hubungan yang baik dengan para rekan kerja hingga atasan menunjukkan bahwa anda memiliki personal karakter yang baik dan mudah untuk bergaul guna membangun jaringan.

Jadi, jika ada pertanyaan mengenai Seberapa penting memiliki hubungan baik dengan atasan maka jawabannya adalah sangat penting. Hubungan baik penting yang anda miliki dengan atasan dapat menghindari dari ancaman PHK, yang mungkin saja dapat terjadi secara tidak terduga dalam perusahaan.

5 Tips Memperbaiki Hubungan dengan Atasan

Lakukan tips dibawah ini untuk memperbaiki hubungan agar terhindar dari ancaman PHK yang mengerikan. Berikut 5 tips mudah yang dapat Anda ikuti, antara lain:

Jadilah Karyawan yang Dapat Dipercaya

Menjaga hubungan baik antara karyawan dan atasan dapat dilakukan dengan anda menjadi seorang karyawan yang dapat dipercaya. Dalam dunia kerja akan banyak orang-orang yang mencari perhatian dengan menunjukkan kinerja kerja yang baik.

Namun banyak juga orang-orang yang justru di PHK, karena tidak dapat dipercaya atau sering berbohong. Meskipun orang tersebut memiliki kinerja kerja yang bagus tetap dapat terkena PHK dengan sikap yang sering berbohong.

Jadilah seorang karyawan yang dapat diandalkan oleh atasan dan dapat dipercaya untuk bertanggung jawab dalam membangun perusahaan agar lebih baik. Caranya dengan memulai dari berangkat kantor tepat waktu, menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, hingga tidak ragu untuk meminta bantuan jika memang diperlukan.

Berdedikasi Besar Terhadap Perusahaan

Cara lain untuk memperbaiki hubungan anda dengan atasan yaitu dengan selalu melibatkan diri dalam setiap kesempatan. Anda harus menjadi karyawan yang berdedikasi tinggi dan memiliki pribadi yang inisiatif terhadap proyek perusahaan.

Sikap ini akan membuat atasan lebih dapat memperhatikan Anda dan mengetahui bahwa anda adalah seorang pekerja keras dan memiliki ketertarikan yang tinggi dalam perusahaan.

Namun, tetap saja meskipun Anda harus memiliki dedikasi yang tinggi terhadap perusahaan. Kerjakan pekerjaan yang memang telah diberikan dan sesuai job desk. Jangan sampai keluar dari batasan karena hal ini hanya akan membuat Anda menimbulkan drama atau masalah dalam kantor.

Selalu Memberikan Gagasan Menarik pada Perusahaan

Membangun hubungan baik dengan atasan juga dapat dilakukan dengan selalu memberikan gagasan atau ide menarik dalam setiap kesempatan. Anda dapat selalu memberikan ide dan gagasan untuk mengembangkan dan meningkatkan produktivitas perusahaan.

Cara ini akan membuat atasan jauh lebih memperhatikan Anda karena memiliki problem solving yang baik. Sikap menyelesaikan masalah dengan mudah dan tepat sangat dihargai dan akan membuat karyawan bertahan dalam perusahaan. Hal tersebut karena secara tidak langsung perusahaan melihat bahwa karyawan yang memiliki gagasan terbaik dapat menjadi aset berharga.

Ide dan gagasan yang menarik akan membuat perusahaan dapat dengan mudah mengenali karyawan serta memantau secara rutin. Hasil kerja Anda jauh lebih memiliki atensi besar dibandingkan rekan lainnya.

Hindari Drama dalam Perusahaan

Menghindari segala bentuk drama dan masalah dalam kantor juga akan membangun hubungan yang baik dengan atasan. Hal ini menunjukkan bahwa anda memiliki sikap dan karakter yang baik untuk memilih dan memilah informasi untuk menghindari drama. Anda hanya perlu untuk tidak menyebarkan atau ikut membicarakan gosip miring.

Sikap seperti ini akan membuat karyawan lebih terlihat netral dan dapat berkomunikasi dengan baik kepada seluruh rekan kerja hingga atasan. Selain itu menghindari drama juga akan membuat perasaan jauh lebih tenang dan bekerja terasa lebih tenang.

Oleh karena itu penting sekali untuk menghindari segala bentuk drama agar anda dapat fokus dalam pekerjaan dan terhindar dari PHK.

Mintalah Feedback dari Atasan

Menurut forbes, salah satu majalah terkenal mengatakan bahwa meminta feedback kepada atasan merupakan satu cara yang baik untuk membangun hubungan antara karyawan dan bos lebih positif.

Sikap seperti ini harus dimiliki oleh karyawan yang tidak memiliki rasa takut atau sungkan untuk meminta feedback terkait pekerjaan yang telah dijalani. P ada dasarnya seorang atasan akan langsung memberikan sebuah feedback terhadap hasil kerja seorang karyawan.

Namun ada juga atasan yang tidak langsung memberikan feedback, namun tidak ada salahnya jika Anda meminta feedback terlebih dahulu. Hal tersebut untuk menunjukkan minat dan ketertarikan akan pekerjaan yang telah anda kerjakan.

Demikian mengenai 5 tips untuk memperbaiki hubungan Anda dengan atasan guna menghindari ancaman PHK. Diharapkan bahwa informasi dapat membantu Anda dalam membangun hubungan baik dengan atasan dalam perusahaan.