Skip to content
Home » Pertanyaan tentang Digital Marketing secara umum

Pertanyaan tentang Digital Marketing secara umum

  • by

Pertanyaan tentang digital marketing seringkali diajukan oleh kamu yang sedang berkecimpung di dunia bisnis online. Entah itu sebagai karyawan profesional untuk menangani proses pemasaran, maupun pemilik dari usaha itu sendiri.

Luasnya cakupan yang ada pada pemasaran online, membuat kegiatan tersebut menyisakan berbagai hal menarik. Termasuk pertanyaan soal cara kerja teknis maupun non-teknis yang terkait dengan dunia digital marketing secara umum.

Pertanyaan tentang digital marketing
Young Asian businessman wearing glasses sitting at meeting or conference in boardroom with multiethnic colleagues and raising hand to ask question

Pertanyaan Tentang Digital Marketing dari Sisi Teknis

Dari sisi teknis, pemasaran secara daring memiliki beberapa hal penting yang harus diketahui secara cermat. Beberapa di antaranya adalah butuh tidaknya blog di sebuah situs, hingga cara mengoptimalkan kinerja SEO.

1. Apakah sebuah situs membutuhkan blog?

Blog merupakan salah satu cara paling umum pada sebuah situs agar mudah lebih mudah dicari. Dengan mengoptimasi kata kunci tertentu, konten pada blog tersebut bisa membantu visibilitas di mesin pencari.

Karena berkaitan dengan visibilitas di mesin pencari, keberadaan halaman blog pada sebuah situs sangat dibutuhkan. Terutama untuk menulis informasi penting seperti tutorial, tips dan sebagainya, terkait dengan produk yang ditawarkan.

Bagaimana cara optimasi pemasaran lewat teknik SEO?

Pertanyaan tentang digital marketing sangat berkaitan dengan optimasi SEO agar mudah ditemukan di mesin pencari. Optimasinya bisa dilakukan dengan dua cara, yakni menggunakan teknik on-page maupun off-page sesuai dengan kebutuhan.

Kamu bisa mempelajarinya sendiri sambil melakukan praktik langsung untuk melakukan optimasi dengan dua cara di atas. Namun jika tidak ingin repot, bisa menggunakan jasa SEO profesional untuk membantu proses tersebut.

Teknik pemasaran apa saja yang umum digunakan selain SEO?

Selain menggunakan teknik SEO, kamu juga bisa melakukan aktifitas pemasaran digital dengan berbagai metode. Bisa lewat email marketing, iklan melalui media sosial (FB, IG, hingga Twitter Ads), dan lain sebagainya.

Khusus untuk aktifitas promosi di sosial media, pastikan Kamu telah menguasai penggunaan fitur-fiturnya secara fundamental. Ingat, platform tersebut memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, sehingga kamu harus memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

Apa yang harus diunggah di sosial media?

Pertanyaan tentang digital marketing selanjutnya yang tidak kalah pentingnya adalah soal konten pada sosial media. Agar mampu memperluas jangkauan pemasaran, tentu isi konten tersebut harus mampu menarik perhatian dari audiens.

Konten yang menarik untuk diunggah di saluran sosial media, harus mampu memenuhi syarat tertentu agar bekerja secara efektif. Mulai dari menjawab pertanyaan konsumen, orisinal, menarik dari segi visual, dan lainnya.

Baca juga : Perspektif Laporan Keuangan Startup Digital dalam Upaya Meningkatkan Nilai Bisnisnya

Pertanyaan Soal Pemasaran Secara Daring dari Sisi Bisnis

Selain aspek teknis, pemasaran yang dilakukan secara online juga tidak lepas dari tujuan komersial. Karena orientasinya adalah bisnis, pemilik usaha tentu bertanya-tanya apa manfaat dari digital marketing, performa, serta strateginya

1. Apa saja manfaatnya jika menggunakan pemasaran online?

Salah satu pertanyaan tentang digital marketing yang paling sering diajukan adalah soal manfaatnya terhadap bisnis. Apakah mampu menunjang performa penjualan, efisiensi dari segi waktu, hingga mampu meningkatkan omset secara signifikan.

Secara umum, kegiatan marketing secara daring memberikan banyak keuntungan pada pemilik bisnis. Tidak hanya meningkatkan omset penjualan dan efisien secara waktu saja, tapi juga memperluas jangkauan pasar yang dianggap potensial.

Bagaimana cara melihat performa pemasaran yang dilakukan?

Kamu bisa melakukan monitoring terhadap aktifitas pemasaran secara online dengan menggunakan bantuan berupa tools khusus. Fungsi utamanya adalah melihat seberapa besar jangkauan yang dilakukan dan performanya dari hari ke hari.

Untuk menjawab pertanyaan tentang digital marketing dari sisi ini, kamu bisa menggunakan tools gratis seperti Google analytics. Sebagai tambahan, bisa juga menggunakan tools lainnya untuk media sosial hingga situs web.

Strategi periklanan online seperti apa yang bisa dicoba?

Setidaknya ada beberapa opsi yang bisa Kamu gunakan sebagai kanal pemasaran dengan memanfaatkan iklan berbayar. Beberapa di antaranya adalah display ads, PPC ads, affiliate marketing, social media marketing, dan lainnya.

Pertanyaan tentang digital marketing yang terkait dengan strategi beriklan secara online, memang paling sering diajukan oleh kebanyakan orang. Terutama dari tenaga pemasar profesional di sebuah perusahaan maupun pemilik bisnis baru.

Pertanyaan Terkait Pemasaran Online dari Segi Penggunaan Tools

Penggunaan tools merupakan salah satu pertanyaan tentang digital marketing yang paling umum dipertanyakan. Mulai dari layanan untuk meningkatkan performa SEO, hingga cara penggunaan berbagai software untuk mengukur performa aktifitas pemasaran.

1. Pilihan tools apa saja untuk meningkatkan performa SEO?

SEO merupakan salah satu teknik dari pemasaran online untuk meningkatkan peringkat situs di mesin pencari. Agar hal tersebut bisa dicapai, Kamu bisa menggunakan tools khusus agar prosesnya berjalan secara efektif.

Ada beberapa platform yang bisa kamu pilih untuk meningkatkan performa SEO pada situs untuk meningkatkan penjualan. Mulai dari Ahrefs, Ubersuggest, Semrush, hingga tools khusus untuk kebutuhan crawling seperti Screaming Frog.

Pilihan tools pemasaran lainnya selain SEO?

Selain pertanyaan tentang digital marketing seperti optimasi SEO di atas, penggunaan tools lainnya juga sering dipertanyakan. Mulai dari manajemen sosial media, brainstroming konten, segmentasi konsumen potensial, hingga automatisasi email marketing.

Kamu bisa menggunakan layanan online seperti Sprout Social untuk manajemen media sosial, dan brainstorming konten menggunakan Loomly. Untuk segmentasi konsumen dan email marketing, ada Audiense dan SendGrid yang bisa dipilih.

Kesemua tools di atas bukanlah pilihan mutlak karena kebutuhan pengguna tentu berbeda-beda. Kamu bisa mencoba berbagai macam layanan online untuk mengakomodasi bisnis, tentunya disesuaikan dengan kemampuan finansial, fitur, beserta outputnya.

Pemasaran secara online di era yang serba daring seperti saat ini, memang telah menjadi kebutuhan bagi banyak orang. Karena membutuhkan keahlian tertentu, pertanyaan tentang digital marketing menjadi topik paling umum.