Skip to content
Home » Payroll & HRIS -Awal Mula Female Daily serta Penerapan Kerja Multifungsi di Lingkungan Pekerja

Payroll & HRIS -Awal Mula Female Daily serta Penerapan Kerja Multifungsi di Lingkungan Pekerja

  • by
Awal Mula Female Daily serta Penerapan Kerja Multifungsi di Lingkungan Pekerja

Pertumbuhan pengguna internet yang semakin hari meningkat membuat banyak blogger ingin mempunyai startup yang sukses. Tak sedikit blogger yang sukses dakam mengelola blog yang sesuai minat mereka dan bisa mendapatkan uang secara terus menerus dari aktifitas blogging yang dilakukan. Akan tetapi tidak semua blogger bisa meraih keberhasilan seperti yang diinginkan. Kuncinya adalah kita perlu melakukan sesuatu yang pastinya sesuai dengan hobi serta minat, dengan ini keberhasilan dan peluang yabg bagus pelan-pelan tapi pasti akan mulai datang. Prinsip eeoerti ini yang membuahkan keberhasilan suatu perusahaan yang bernama Female Daily

Awal Berdirinya Female Daily

Daily Female mulanya ialah sebuah blog pribadi yang berisi berbagaoi konten fashion dan kecantikan yang dikelola oleh  Hanifa Ambadar pada tahun 2005. Kurang dari setahun, Hanifa sempat melihat blog Affi Assegaf yang kala itu kerja di perusahaan kosmetik terkenal.

Usut punya usut, ternyata Affi adalah kakak kelasnya Hanifa sewaktu duduk di bangku SMA. Seusai berkenalan dan saling mengenal satu sama lain, dab pada tahun 2007 Affi mempertimbangkan untuk bergabung dengan Hanifa untuk mengembangkan blog Female Daily bersama.

Ditahun 2009, Hanifa dan Affi memutuskan untuk memperluas konsep Female Daily sehingga tidak Cuma sebatas membahas tentang kecantikan dan fashion saja, akan tetapi juga mengulas seputar dunia wanita lainnya misalnya saja parenting, tema keluarga dan berbelanja.

Strategi Bisnis yang Dilakukan Female Daily.

Untuk mencapai visi“To be the company that best understand women, empower women and connet women to each other”, Female Daily mempunyai 5 strategi bisnis yang bisa membuat bisnis ini semakin berkembang pesat dan bisa dilanda keberhasilan sebagai media online.

1. Mengawali dengan passion

Passion adalah suatu hal penting yang bisa membawa Hanifa dan Affi untuk mengembangkan usaha Passion di bidang penulisan akan membuatnya merasa lebih bersemangat dan bisa menyampaikan ide-idenya secara komunikatif.

2. Gaya menulis yang real dan gampang untuk dimengerti.

Dalam hal Ini sangat mengerti juika pembaca adalah aset utama yang mendukung keberhasilan media online. Hal teresebutlah yang membuat Female Daily selalu berusaha buat gaya penulisan yang ringkas dan santai dari sudut pandang pembaca.

3. Kualitas konten yang dilihat.

Sekarang ini perkembangan media online tidak Cuma memerlukan konten tulisan yang  mempunyai manfaat dan bisa menarik para pembaca saja. Konten visual yang untik dan eye catching biasanya akan menarik para pembaca untuk mengikuti tulisan yang ada di media online.

4. Mementingkan fasilitas agar mewadahi kontribusi pembaca.

Para pembaca pastinya akan merasa senang dan lebih dihargai jika tersedia fasilitas istimewa yang membuat para pembaca dapat memberikan kontribusi atau menjalin komunikasi dengan pembaca lainnya. Hal seperti ini yang mendorong Female Daily untuk menyediakan fasilitas seperti “Review Female Daily” dimana para pembaca bisa berkontribusi untuk menyampaikan review tentang karakteristik kosmetik sesuai dengan jenis kulit, usia, warna kulit atau indikator lainnya. Selain itu ada juga Forum tersebut yang menjadi wadah untuk membagikan informasi antar pembaca yang bertema kecantikan, fashion serta tema-tema lainnya.

5. Komunitas online dan offline yang interaktif

Membangun komunitas yang baik serta komunikatif juga menjadi kunci kesuksesan dalam kesuksesan. Sampai sekarang mempunyai 150.000 pengguna yang terdaftar saling aktif  untuk berbagi informasi serta pengalaman. Female Daily juga aktif mengadakan aktifitas secara offline untuk memperkuat hubungan antara founder blog dan semua para  pembaca karir wanita.

Mendefinisikan labelnya sebagai “A Centralized One-Stop Online Beauty Hub for Indonesian Women”, Female Daily Network merupakan suatu end-to-end beauty platform yang mempunyai tujuan untuk memberdayakan dan memunculkan inner beauty wanita dari seluruh kalangan sekaligus untuk berbagi insight. Untuk mendapatkan visi ini, menjadikan multifungsi (cross function) di Female tidak dapat dihindari. Banyaknya user dan uniknya konten informasi yang ditawarkan, membuat bisnis Female Daily dapat berkembang.

Sedangkan untuk bisnis perusahaan terutama dari jumlah subscribers YouTube Female Daily sudah mendapatkan lebih dari 800.000. Untuk trafficnya juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Tujuan kerja multifungsi di Female Daily tak lain adalah untuk mengembangkan attachment dan engagement antar pekerja. Seperti di antara pekerja yang baru dengan yang lama untuk saling mengenal satu sama lain dan juga untuk antar departemen agar bisa memahami apa yang lagi dikerjakan. Sejumlah divisi menerapkan sistem ini adalah sales yang ditugaskan ke LO dan HR ke produksi dan tech ke content.

Pastinya, memposisikan pekerja di bidang yang tidak sesuai dengan passionnya di dalam tanggung jawab mempunyai tantangan tersendiri. Untuk itu, ada solusi dengan cara memperhatikan workload masing-masing pekerja. Seorang pekerja tak akan ditugasi untuk mengeksekusi proyek  berat saat workload sebelumnya belum terselesaikan. HR akan mencari kandidat yang sangat cocok untuk menggunakan sistem multifungsi untuk mengantisipasi terjadinya komplikasi sistem kerja.

Ikuti media sosial* FR Consultant Indonesia untuk informasi lainnya tentang dunia Bisnis dan Digital Marketing, Keuangan beserta Perpajakan.